Miftahussalam Islamic Boarding School (Nampak depan) |
Pondok Pesantren Pendidikan Islam Miftahussalam, merupakan
sebuah lembaga pendidikan di bawah naungan Yayasan Pondok Pesantren Pendidikan
Islam Miftahussalam yang mengkolaborasikan dua system pendidikan sebagai motor
penggerak berlangsungnya proses belajar mengajar, yakni system pesantren yang
menerapkan system pengawasan selama 24 jam di asrama, sehingga semua aktifitas santri
akan terpantau dalam rangka meminimalisir berbagai kerusakan jasmani maupun
rohani. Adapun system madrasah, merupakan system yang setara dengan pendidikan di
sekolah-sekolah umum, baik itu sekolah menengah pertama (SMP) maupun sekolah
menengah atas(SMA). Dengan tetap eksis mempertahankan Islam sebagai asas segala
lini kehidupan, Pondok Pesantren Pendidikan Islam Miftahussalam berusaha untuk
mengikuti perkembangan zaman yang semakin hari semakin berkembang dan menantang
eksistensinya, hingga muncullah istilah “Pondok Pesantren Pendidikan Islam”
yang juga mengambil berbagai materi pendidikan umum sebagaimana materi-materi
pendidikan di sekolah umum untuk dijadikan materi pendidikannya. Secara garis
besar, waktu pembelajaran di Pondok Pesantren Pendidikan Islam Miftahussalam
Banyumas, dibagi menjadi beberapa bagian, dimulai sejak para santri bangun
tidur, setengah jam sebelum shubuh, dilanjutkan dengan shalat shubuh berjama’ah
di Masjid, selanjutnya kuliah shubuh dan menghafal Al-Qur’an yang dilanjutkan
dengan kegiatan mck, makan pagi, apel pagi sebelum berangkat menuju kelas
masing-masing. Waktu belajar formal di Madrasah, baik Madrasah Tsanawiyah
maupun Madrasah Aliyah berlangsung sejak pukul 07.00 hingga pukul 14.45. Ada
waktu istirahat pukul 09.30 dan waktu shalat dzuhur yang diikuti dengan makan
siang. Sepulang dari madrasah, persiapan shalat ashar berjama’ah, kemudian
dilanjutkan dengan kegiatan ekstrakurikuler dan kajian kitab hingga pukul 17.00. Setelah itu
kegiatan mck, kegiatan apel sore yang dilanjutkan dengan kegiatan halaqah
bahasa Arab dan bahasa Inggris hingga tiba waktu shalat maghrib. Setelah
shalat Maghrib, masing-masing kamar berkumpul bersama para ustadz yang didampingi
pembimbing kamar membaca Al-Qur’an. Setelah itu makan malam dan dilanjutkan
shalat isya berjama’ah. Selepas shalat isya, semua santri keluar kamar menuju
kelas-kelas dan masjid untuk belajar hingga pukul 22.30 dan tidur malam hingga waktu fajar
tiba.
- Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA)
Setelah melalui runtut peristiwa sejarah perkembangannya
yang panjang, Miftahussalam kini hadir sebagai sebuah lembaga pendidikan yang
menawarkan paket multi pendidikan yang terdiri dari pendidikan Islam dan
pendidikan umum, sehingga adalah Madrasah Tsanawiyah (MTs) Miftahussalam sebagai
sebuah pendidikan formal setingkat SMP dan Madrasah Aliyah (MA) sebagai sebuah
jenjang pendidikan formal setingkat SMA, hadir melengkapi pendidikan pesantren
dalam rangka mengikuti perkembangan zaman.
Tak dipungkiri lagi dengan penawaran berbagai fitur-fitur
menggiurkan dari sekolah-sekolah umum kebanyakannya saat ini, turut menjadi
momentum berharga bagi Miftahussalam untuk semakin baik dan modern dalam
menyelenggarakan pendidikannya. Dan dalam rangka menyambut momentum tersebut,
maka Miftahussalam menjalin kerja sama dengan Islamic Development Bank (IDB)
menghadirkan beberapa fasilitas penunjang pendidikan modern berupa Laboratorium
Saintek yang merupakan Laboratorium terlengkap dan terbesar yang hanya dimiliki
oleh Miftahussalam Banyumas di wilayah Karesidenan Banyumas. Laboratorium
Saintek ini, terdiri dari beberapa ruang laboratorium diantaranya, laboratorium
Komputer, dengan spesifikasi computer yang tinggi dan kelengkapan hardware
lainnya, maka digunakanlah laboratorium ini sebagai media penunjang
pembelajaran Informasi dan Teknologi/TIK, sehingga muncullah kegiatan
ektrakurikuler TKJ(Teknisi Komputer dan Jaringan), Desain Grafis, Jurnalistik
yang hingga saat ini dibina oleh beberapa guru dan tenaga ahli. Disamping
Laboratorium Komputer, Laboratorium ini memiliki dua ruangan luas yang
digunakan guru elektronika sebagai media latihan dan praktik mata pelajaran
elektronika, ditunjang dengan berbagai peralatan modern yang ada berbagai hasil
kreatifitas siswa/santri pun dihasilkan melalui kegiatan ekstrakurikuler yang
menjadi tambahan materi diluar materi pelajaran elektronika.
Di Laboratorium ini pula, digunakan oleh beberapa guru
bidang studi sains, baik itu Biologi, Fisika maupun Kimia sebagai media latihan
dan praktik yang tentunya diimbangi dengan berbagai alat peraga terbaru dan
modern. Sebagai pelengkap dari adanya Laboratorium Saintek ini, maka dibangun
pula sebuah perpustakaan Saintek yang berisikan buku-buku sains dan teknologi
sebagai rujukan dalam berbagai pembelajaran dan praktikum di laboratorium.
Hingga saat ini, Pondok Pesantren Pendidikan Islam Miftahussalam memiliki dua
perpustakaan sebagai ruang baca yang berisikan berbagai wawasan keilmuwan, yang
pertama Perpustakaan Pesantren sebagai media penyimpanan Kitab-kitab Islam dan
berbagai macam buku bacaan lainnya. Adapun yang kedua adalah Perpustakaan
Saintek yang telah kami sebutkan tadi.
Saat ini staf dan tenaga pengajar Pondok Pesantren Pendidikan Islam Miftahussalam Banyumas terdiri alumni
pondok pesantren nusantara dan alumni-alumni PT dalam negeri seperti UNNES, UNSOED, UMP, UIN dan lain-lain.
Setelah
mendapatkan akreditasi dari pemerintah,
lulusan Pondok Pesantren Pendidikan Islam Miftahussalam mempunyai
peluang kuat untuk diterima di berbagai perguruan tinggi nusantara. Pada
umumnya lulusan Pondok Pesantren Pendidikan Islam Miftahussalam
melanjutkan studinya ke UIN, UMY, serta berbagai
perguruan tinggi dalam dan luar negeri. Lulusan Pondok Pesantren
Pendidikan Islam Miftahussalam Banyumas juga dapat langsung terjun untuk
berdakwah di tengah-tengah masyarakat dengan bekal ilmu yang telah
diperolehnya.
Ini merupakan halaman muka dari Miftahussalam site. Dalam site ini terdapat info-info mengenai Miftahussalam, termasuk informasi pendidikan formal yang ada di Miftahussalam.
Untuk mencapai terwujudnya Visi & Misi Pesantren dengan wadah pendidikan yang
sudah ada, Pondok Pesantren Pendidikan Islam Miftahussalam Banyumas menerapakan Sistem Manajemen Terpadu yang meliputi :
- Manajemen Pendidikan
- Manajemen Sumber Daya Manusia
- Manajemen Lingkungan
Sistem pendidikan yang diterapkan di Pondok
Pesantren Pendidikan Islam Miftahussalam Banyumas akan selalu
dikembangkan untuk membentuk para santri lulusan Pondok Pesantren
Pendidikan Islam Miftahussalam Banyumas menjadi lebih berkualitas dan
unggul dalam kompetensi dibandingkan pesantren-pesantren lainnya
baik di wilayah nusantara maupun mancanegara.
Pondok Pesantren Pendidikan Islam
Miftahussalam Banyumas berupaya untuk merekrut orang-orang yang
berpotensi dan
profesional untuk mewujudkan visi dan misi Pesantren. Demikian pula
potensi Sumber Daya Manusia Pondok Pesantren Pendidikan Islam
Miftahussalam Banyumas yang sudah ada akan senantiasa digali dan
dikembangkan sehingga seluruh pegawai Pesantren
dapat menjalankan peran mereka masing-masing secara optimal.
Pondok Pesantren Pendidikan Islam
Miftahussalam Banyumas berupaya untuk membentuk lingkungan yang kondusif
sebagai tempat belajar mengajar. Progarm-progam kebersihan,
peremajaan serta pengembangan lingkungan
Pesantren akan dicoba untuk diterapkan sehingga terbentuklah
kondisi Pondok Pesantren Pendidikan Islam Miftahussalam Banyumas sebagai
tempat belajar mengajar yang kondusif dan menyenangkan.
Ketiga unsur inilah
yang akan menopang keberhasilan pencapaian Visi & Misi Pondok
Pesantren Pendidikan Islam Miftahussalam Banyumas, Bi idznillahi ta'ala.
Ini merupakan halaman muka dari Miftahussalam site. Dalam site ini terdapat info-info mengenai Miftahussalam, termasuk informasi pendidikan formal yang ada di Miftahussalam.
Akhirnya
dari admin hanya mengucapkan selamat datang dan semoga Miftahussalam
Site mampu membantu anda dalam mendapatkan informasi yang anda cari
seputar Pondok Pesantren Pendidikan Islam Miftahussalam Banyumas.
Wassalamu'alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh
Wassalamu'alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh
Tidak ada komentar:
Posting Komentar